POLITIK
Wayan Baru Kunjungi Sekolah-sekolah Bagikan Susu dan Makan Siang Gratis
Selasa, 28 November 2023 | Dibaca: 531 Pengunjung
Mengawali masa kampanye yang dimulai tanggal 28 November, Ketua DPC Gerindra Klungkung I Wayan Baru membagikan susu dan makan siang gratis kepada para siswa yang ada di Nusa Penida. Kehadiran Wayan Baru ini pun ditemani oleh Caleg DPRD Provinsi Bali nomor urut 2 I Ketut Mandia.
Pembagian susu dan makan siang gratis ini merupakan program unggulan Paslon nomor urut 2 pada Pilpres 2024 yakni Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka. Wayan Baru menyebut bahwa pembagian susu dan makan siang gratis ini sebagai contoh bahwa program yang dicita-citakan Prabowo Subianto tersebut nyata adanya dan bisa dilaksanakan.
Wayan Baru dengan biaya pribadi bersama Ketut Mandia memberikan pemahaman kepada siswa betapa pentingnya susu dan makan siang bergizi demi menunjang pertumbuhan. "Tidak semua siswa bisa mendapatkan susu setiap hari, tidak semua siswa bisa makan makanan bergizi. Jadi jika ini gratis dipastikan semua siswa bisa mendapatkannya," tutur Wayan Baru, Kamis (28/11/2023).
Pihaknya menambah, di Nusa Penida ini harga barang jauh lebih mahal dibandingkan Klungkung daratan. Sementara kondisi kehidupan masyarakat masih banyak yang hidup serba kekurangan. Untuk itu program susu dan makan siang gratis ini sangat dibutuhkan demi masa depan generasi penerus Nusa Penida.
"Kita ingin Nusa Penida memiliki generasi penerus yang pintar dan sehat. Yang mampu membangun Nusa Penida semakin lebih baik lagi," pungkasnya. (*)
TAGS :