Suami Sakit Tumor Mata, Kadek Dewi Jadi Tukang Parkir

 Rabu, 08 September 2021 | Dibaca: 358 Pengunjung


Puputan.com, Denpasar. 

Usaha dan kerja kerja harus dilakukan Kadek Dewi atau akrab disapa Rita, dengan melakoni profesi sebagai juru parkir di areal minimarket seputaran Jalan Gatot Subroto Tengah, Denpasar.

 

Ibu muda ini mencari nafkah untuk keluarga kecilnya, karena suaminya Komang Astika mengalami kebutaan dan tumbuh tumor di kedua matanya.

 

Keadaan Komang Astika, kata Rita sudah semakin parah, di mana pada kedua mata kanan sudah tertutup sulit untuk dibuka dan mata kiri tumbuh daging, yang berdampak menyebabkan badannya semakin kurus.

“Vonis tumor diketahui sejak akhir Tahun 2020 lalu, sekarang masih menunggu jadwal operasi dari rumah sakit yang sampai kini belum bisa dipastikan sampai kapan,” katanya, Rabu (8/9) kemarin.


Ia dan suaminya kini tinggal di kost-kostan di Jalan Ratna Denpasar, dalam menunggu petunjuk rumah sakit untuk mempercepat kesembuhan sang suami.


“Suami saya awalnya sakit kepala biasa saja, karena banyak saudaranya yang pakai kacamata, jadi saya ajak suami ke dokter mata, hingga mengecek ke spesialis saraf di Sanglah, matanya tidak ada kenapa. Suatu hari suami harus di opname, lalu di cek ada tumor, kami pulang dan akhirnya harus menunggu jadwal operasi,” tuturnya.


Ditambahkan Rita, karena keterbatasan biaya dia berharap uluran tangan masyarakat atas kondisi mata dari Komang Astika yang sudah semakin parah dan biaya operasi dikeluarkan tentu tidak sedikit.

“Sebelumnya mata kanan masih bisa melihat, berkedip, tapi kini sudah semakin parah. Sedangkan, mata kiri sudah drop dan tidak bisa terbuka. Kadang seminggu kali saya ke rumah sakit untuk membeli obat. Berharap doa dan bantuan masyarakat untuk kesembuhan suami saya,” harapnya.*

 


TAGS :