TERKINI
Polda Bali dan Kesbangpol Provinsi Bali Bersinergi Cegah Radikalisme
Jumat, 14 Maret 2025 | Dibaca: 1303 Pengunjung
Dalam upaya memperkuat keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas), Polda Bali mengadakan pertemuan silaturahmi dengan Kabid Pembinaan Ideologi Wawasan Kebangsaan dan Karakter Bangsa Kesbangpol Provinsi Bali.
Pertemuan berlangsung di Kantor Kesbangpol, Jl. Tantular No. 1, Denpasar, dan membahas pengawasan terhadap organisasi kemasyarakatan (Ormas) serta pencegahan paham radikalisme di Bali.
Baca juga:
Peringatan Hari Satpol PP ke-75, Wabup Tjok Surya Minta Penegakan Perda dan Ketertiban Umum
Hadir dalam pertemuan tersebut Kabid Pembinaan Ideologi Wawasan Kebangsaan dan Karakter Bangsa Kesbangpol Provinsi Bali, Drs. I Komang Kusumaedi, M.Si., Panit 4 Subdit I Ditintelkam Polda Bali Ipda Junaedi, serta anggota Subdit I Ditintelkam Polda Bali.
Dalam sambutannya, Ipda Junaedi menekankan pentingnya kerja sama antara Polda Bali dan Kesbangpol dalam pengawasan Ormas serta upaya menangkal paham radikalisme. "Kami mengucapkan terima kasih kepada Kesbangpol Provinsi Bali yang telah membangun sinergi dengan Polda Bali dalam pengawasan Ormas di wilayah Bali," ujarnya.
Ia juga menyoroti pentingnya menjaga ideologi kebangsaan di kalangan generasi muda. "Melalui pertemuan ini, kami berharap kerja sama ini dapat terus berlanjut, khususnya dalam bidang ideologi wawasan kebangsaan, guna mencegah masuk dan berkembangnya paham-paham radikalisme yang dapat mengancam persatuan bangsa," tambahnya.
Sementara itu, Drs. I Komang Kusumaedi, M.Si., menyampaikan apresiasi kepada Polda Bali atas peranannya dalam menjaga stabilitas daerah. "Kami mengapresiasi kerja keras Polda Bali dalam menjaga stabilitas dan kondusifitas, terutama dalam mengawasi aktivitas Ormas di wilayah Bali," katanya.
Ia menjelaskan bahwa Kesbangpol telah melakukan pendataan terhadap Ormas serta mengimbau mereka untuk melengkapi persyaratan administratif. "Kami telah melakukan pendataan dan terus mengingatkan Ormas agar memenuhi persyaratan sesuai Permendagri No. 57 Tahun 2017 tentang Pendaftaran dan Sistem Informasi Organisasi Kemasyarakatan," jelasnya.
Lebih lanjut, ia menegaskan bahwa pihaknya terus melakukan pemantauan guna mencegah penyebaran paham yang bertentangan dengan ideologi bangsa. "Kesbangpol Provinsi Bali terus melakukan monitoring dan pengawasan guna mengantisipasi berkembangnya paham yang berseberangan dengan nilai-nilai ideologi bangsa Indonesia," pungkasnya.
Sinergi antara Polda Bali dan Kesbangpol Provinsi Bali ini diharapkan dapat memperkuat pengawasan terhadap Ormas serta menciptakan situasi yang aman dan kondusif di Bali. 007
TAGS :