SOSIAL
Peringati Kenaikan Yesus Kristus, Polres Klungkung Amankan Gereja di Wilayah Klungkung
Kamis, 09 Mei 2024 | Dibaca: 1377 Pengunjung
Polres Klungkung melaksanakan Pengamanan (PAM) Perayaan Kenaikan Yesus Kristus di Gereja yang berada di sejumlah wilayah Kabupaten Klungkung, Kamis (9/05/2024).Adapun Gereja yang di amankan oleh Personel Polres Klungkung yaitu Gereja Santa Sisilia, Gereja Kemah Injil, Gereja Tresna Asih dan Gereja Pante Kosta.
Kegiatan pengamanan ini dilakukan guna menciptakan rasa aman dan nyaman terhadap umat kristiani yang melaksanakan ibadah misa dalam rangka perayaan Yesus Kristus khususnya di Kabupaten Klungkung. Kata Kabag Ops Polres Klungkung Kompol I Ketut Suastika
Kabag Ops Polres Klungkung Kompol I Ketut Suastika mengatakan kegiatan pengamanan kenaikan Yesus Kristus berjalan dengan aman dan lancar. Kegiatan pengamanan ini merupakan agenda rutin Polres Klungkung setiap tahunnya. Diharapkan dengan adanya petugas kepolisian di gereja – gereja dapat memberikan keamanan dan kenyamanan kepada para jemaat. Sehingga saat melaksanakan ibadah para jemaat dapat merasa terlindungi dan tenang. “Pengamanan ini dilakukan tentunya untuk menjamin keamanan dan kelancaran para jamaah yang sedang beribadah,” Tambahnya.
Pengamanan dari personel ini dilakukan mulai dilakukan saat jemaat datang ke gereja hingga pelaksanaan ibadah selesai. Selama pengamanan dilakukan, tidak ditemukan hal-hal yang menonjol dan ibadah kristiani dapat berjalan dengan lancar. “Pengamanan kegiatan ibadah umat Kristiani pada peringatan Kenaikan Yesus Kristus ini dilakukan hingga kegiatan selesai dan kami pastikan kegiatan tersebut berjalan dengan aman, lancar dan kondusif.” Tutupnya. 007
TAGS :