SUARA DEWAN & POLITIK

Nusa Penida Harapkan Program Air Bersih Prabowo-Gibran

 Sabtu, 23 Desember 2023 | Dibaca: 430 Pengunjung


Puputan.com, Klungkung. 

Program air bersih menjadi salah satu bukti konkrit keberpihakan Prabowo-Gibran terhadap kebutuhan mendasar rakyat Indonesia. Program tersebut merupakan isu penting karena akses terhadap air bersih masih menjadi kendala di daerah yang kesulitan air. Demikian halnya di Nusa Penida. Sebagai daerah kepulauan, Nusa Penida sangat mengharapkan program air bersih Prabowo-Gibran, untuk menjawab tuntas persoalan yang berlangsung bertahun-tahun di daerah ini.

Anggota DPRD Klungkung Ketut Gunaksa, mengatakan bahwa program dari pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut dua ini, selalu menekankan pada komitmen untuk mengantarkan Indonesia menjadi negara maju. Hal ini tentu tidak terwujud, jika masih ada daerah-daerah masih kesulitan memenuhi kebutuhan air bersih. Dengan terealisasinya program ini pada sejumlah daerah-daerah yang mengalami krisis air di Indonesia, menunjukkan program tersebut membuktikan Prabowo-Gibran menyelesaikan masalah dari akarnya.

“Kami lihat program ini sangat konkrit. Langsung menjawab apa yang dibutuhkan warga. Ini menjadi bukti bahwa Prabowo-Gibran selalu bertekad menyelesaikan masalah dari hulu sampai hilir. Maka saya sangat berharap program ini dapat direalisasikan di Nusa Penida. Pulau tanah kelahiran kami yang sudah lama merindukan adanya program air bersih yang konkrit,” terang Gunaksa, Jumat 22 Desember 2023.

Gunaksa sepakat dengan upaya Ketua DPC Partai Gerindra Klungkung yang akan mengusulkan program air bersih ini agar dapat direalisasikan di Nusa Penida, dimana usulan itu akan disampaikan kepada Ketua DPD Partai Gerindra Bali Made Muliawan Arya, untuk dapat diteruskan kepada Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka. Sebab masih banyak daerah-daerah di Nusa Penida, masih sangat kesulitan untuk memperoleh air bersih. Seperti daerah-daerah di Desa Tanglad, Klumpu maupun Pejukutan.

Gunaksa menambahkan, sejak kemunculan Prabowo-Gibran sebagai capres-cawapres pada Pemilu 2024 kali ini, puluhan ribu warga Nusa Penida sangat terkesan dengan pasangan ini. Bahkan antusiasnya warga Nusa Penida, membuat Gunaksa yakin warga Nusa Penida “all in Prabowo-Gibran”, dan bisa perolehan suaranya nanti bisa unggul di Nusa Penida, sehingga Prabowo-Gibran sangat diharapkan bisa membawa agenda konkrit bagi Nusa Penida, sebagaimana kebutuhan dasarnya saat ini.

Program realisasi air bersih dari Prabowo-Gibran ini sejauh ini sudah banyak terealisasi di sejumlah daerah, seperti di Jawa Barat dan Banten. Jadi, program air bersih ini, tidak harus menunggu pilpres selesai baru direalisasikan, tetapi hasilnya nyata dan tuntas. Maka, melihat realitas di Nusa Penida saat ini, dia yakin usulan untuk realisasi air bersih Nusa Penida dapat direalisasikan. (*)


TAGS :