POLITIK

Nengah Mudiana: Dukungan Projo ke Prabowo Lanjutkan Perjuangan Jokowi

 Sabtu, 22 Juli 2023 | Dibaca: 532 Pengunjung


Puputan.com, Klungkung. 

Dukungan untuk Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di Pilpres 2024 dari Relawan Pro Jokowi (Projo) kian bertambah. Terbaru, hasil Konferensi Daerah (Konferda) Relawan Projo Provinsi Riau yang digelar di Grand Suka Hotel, Sabtu, 22 Juli 2023, memutuskan mendukung Prabowo Subianto sebagai Capres 2024.

Hasil tersebut merupakan voting dari ketua DPC se-Riau terkait kriteria dari calon presiden. Hasil keputusan Konferda Projo di Riau ini bakal diusulkan dalam Rakernas VII Projo yang akan digelar di Jakarta. Menanggapi dukungan dari Projo Provinsi Riau ini, Sekretaris DPC Partai Gerindra Klungkung I Nengah Mudiana mengatakan pihaknya menyambut baik dukungan tersebut.

Dukungan dari Projo tersebut secara tidak langsung telah menggambarkan sikap Presiden Joko Widodo untuk memberikan tongkat estafet kepada Prabowo Subianto. Mengingat diantara bakal calon presiden lainnya, Prabowo sebagai calon yang bisa menentukan arah kepemimpinan. "Prabowo Ketum Partai Gerindra, bukan petugas partai. Jadi mampu memimpin Indonesia tanpa harus menjadi boneka partai," jelas Nengah Mudiana Sabut (22/7/2023).

Disisi lain Prabowo yang merupakan Menteri Pertahanan telah memperlihatkan kinerjanya di dalam Kabinet Indonesia Maju. Ia pun dipercaya untuk meningkatkan alutsista dan pertahanan negara. "Sangat sulit kita mencari pemimpin yang mengetahui tentang geopolitik dan geostrategi untuk menyikapi konflik internasional seperti saat ini," tambah Mudiana.

Apalagi Prabowo memiliki komitmen untuk melanjutkan program hilirisasi yang digagas Presiden Jokowi. Mengingat program ini dapat meningkatkan nilai ekspor bahan tambang yang menjadi kekayaan negara Indonesia. Diharapkan dengan program hilirisasi ini, Indonesia bisa semakin maju di dalam dunia industri dan teknologi. 007


TAGS :