Anggota Brimob Bharada Komang Wira Natha Meninggal Ditembak OPM

 Selasa, 27 April 2021 | Dibaca: 469 Pengunjung

Kapolda Papua Irjen Pol Mathius D Fakhiri


Puputan.com, Nasional. 

Baku tembak antara aparat keamanan dengan kelompok kriminal bersenjata (KKB) atau OPM, di Ilaga, Kabupaten Puncak, Papua, Selasa, mengakibatkan satu anggota Brimob yakni Bharada I Komang Wira Natha dilaporkan gugur dan dua anggota Polri lainnya mengalami luka tembak.

"Memang benar ada kontak tembak sekitar pukul 12.30 WIT, dan saat ini masih pengejaran," kata Kapolda Papua Irjen Pol Mathius D Fakhiri kepada ANTARA, di Jayapura, Selasa.

Seperti diketahui, Sebelumnya Kepala Badan Intelijen Nasional (BIN) Papua Brigjen TNI I Gusti Putu Danny Nugraha Karya, Minggu sore, 25 April sekitar pukul 15.50 WIT meninggal dalam kontak tembak dengan kelompok kriminal bersenjata (KKB) di Kampung Dambet, Distrik Beoga, Kabupaten Puncak, Papua.

Data yang dihimpun Antara mengungkapkan, korban Brigjen TNI Putu Danny ke kampung Dampet sekitar pukul 09.20 WIT, bersama tujuh anggota menggunakan empat sepeda motor.

Saat berada di kampung Dambet itulah Brigjen TNI Putu Danny tertembak dan meninggal akibat luka tembak yang dialaminya.*


TAGS :