Gubernur Koster: Program Bali Sejalan dengan Asta Cita Presiden Prabowo

 Jumat, 14 Maret 2025 | Dibaca: 1287 Pengunjung


Puputan.com,

Gubernur Bali Wayan Koster menegaskan bahwa program pembangunan di Bali selaras dengan visi Asta Cita Presiden Prabowo Subianto. Salah satu fokus utama adalah menjaga harmoni antara lingkungan dan budaya, yang menjadi bagian dari delapan program unggulan pemerintahan Prabowo.

Menurut Koster, program pembangunan di Bali yang berlandaskan Nangun Sat Kerthi Loka Bali dengan Pola Pembangunan Semesta Berencana Menuju Bali Era Baru memiliki misi yang sama dengan program pemerintahan Prabowo. Hal ini mencakup berbagai sektor, termasuk ketahanan pangan, pelestarian lingkungan, serta pembangunan infrastruktur berkelanjutan.

Ketahanan Pangan Jadi Prioritas

Dalam sambutannya pada Apel Babinsa Terpusat Korem 163/Wira Satya di Gedung ISI Bali, Jumat (14/3/2025), Koster menekankan bahwa salah satu prioritas pembangunan Bali ke depan adalah kedaulatan pangan.

"Pada periode kedua, sudah kami canangkan program kedaulatan pangan yang inline dengan kebijakan Bapak Presiden (Prabowo) terkait ketahanan pangan," ujar Koster.

Selain itu, program penyediaan air bersih dan Ruang Terbuka Hijau (RTH) yang dicanangkan Pemprov Bali juga sejalan dengan konsep Asta Cita.

"Hutan harus mendapat perhatian serius, begitu juga danau, sungai, dan laut. Saat ini, banyak yang rusak dan tercemar oleh sampah. Ini yang harus kita tangani bersama," tegasnya.

Pemprov Bali juga berencana menjalin kerja sama dengan Korem 163/Wira Satya untuk menjalankan program pembangunan hingga tingkat desa.

"Lima tahun ini, tiang (saya) programkan kerja sama dengan Danrem dan Babinsa untuk membantu warga hingga ke desa-desa," ungkapnya.

Sebagai informasi, Asta Cita merupakan delapan misi utama Presiden Prabowo menuju Indonesia Emas 2045, yang meliputi:
Penguatan Ideologi Pancasila, Demokrasi, dan HAM
Penguatan Pertahanan dan Keamanan Nasional
Penciptaan Lapangan Kerja dan Pengembangan Kewirausahaan
Pengembangan Sumber Daya Manusia dan Kesetaraan Gender
Hilirisasi dan Industrialisasi untuk Ekonomi
Pembangunan dari Desa untuk Pemerataan Ekonomi
Reformasi Politik, Hukum, dan Pemberantasan Korupsi dan Narkoba
Harmoni Lingkungan, Budaya, dan Toleransi Beragama

Dengan sinergi antara Pemprov Bali dan pemerintah pusat, diharapkan pembangunan di Pulau Dewata semakin maju dan berkontribusi bagi kemajuan nasional. 008


TAGS :